14 November 2014

Flags

Flag adalah chart pattern yang menandakan konsolidasi dalam jangka pendek. Flags juga diindikasikan sebagai continuation pattern karena setelah flags terjadi seringkali dilanjutkan dengan trend semula.


Flags terjadi ketika harga bergerak dalam  range dengan garis support dan resistance yang pararel atau hampir pararel (lihat gambar di atas). Flags saat uptrend atau disebut bullish flag memiliki slope negatif (miring ke bawah), sedangkan flags saat downtrend atau disebut bearish  flags memiliki slope positif (miring ke atas). 

Karena merupakan ranges jangka pendek, maka jumlah bar dalam flags antara tiga sampai 15. Jika lebih dari 15, maka merupakan pattern lain, yaitu rectangles atau chanels.

Dalam flags terdapat flagpole, yaitu pergerakan harga sebelum terjadinya flags. Flagpole ini terjadi selama beberapa bar dan memiliki tingkat kemiringan cukup tinggi.


Dalam trading berdasarkan flags, kita dapat menghitung target. Jika beberapa chart pattern menghitung targer berdasarkan tinggi pattern, maka pada flags kita menghitung target berdasarkan tinggi flagpole. Pada bullish flags, tinggi flagpole diukur dari titik swing pertama (A) sampai titik swing tertinggi (B). Jarak dari A sampai B inilah yang merupakan jarak target harga. Target harga diukur mulai dari harga terendah pada pattern flags (C). Penghitungan target pada bearish flag adalah dengan cara yang sama.


Berikut ini adalah contoh bullish flag yang terjadi pada chart EUR/USD. Pada chart ini target harga terpenuhi, yaitu sama dengan tinggi flagpole.


Untuk menghindari terjadinya false breakout pada flags, kita sebaiknya menunggu mengambil posisi setelah dipastikan terjadinya breakout.

Sebagai pola konsolidasi jangka pendek yang menandakan pergerakan harga sedang berhenti sementara, flags dapat menjadi peluang untuk masuk ke pasar.